INIKECE - Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo berduka. Salah satu mahasiswa bernama Guntur Suryo Hapsoro terjatuh dati lantai 4 Gedung Fakultas Teknik UNS, kamis 13/9/2018 kemarin. Kejadian ini meyisakan duka bagi mahasiswa UNS Solo dan keluarga korban.
Diketahui korban baru berusia 20 tahun. Menurut keterangan paman korban, Sofyan, Guntur merupakan sosok pemuda yang pintar dan rajin beribadah. Menurut Sofyan juga, korban sering menjalankan ibadah puasa sunah senin & kamis.
Sofyan membenarkan Guntur sempat mengalami depresi. Ia bahkan pernah mengajukan cuti kuliah beberapa waktu lalu. Depresi itu dialami Guntur seusai ayahnya meninggal dunia. Depresi itu pula yang kemungkinan membuat Guntur nekat bunuh diri.
Paman korban lainnya Totok, mengaku sangat terkejut dengan insiden yang terjadi di universitas keponakannya itu. Menurut Totok, korban merupakan sosok yang pintar, sehingga tifak mungkin korban bisa sampai berfikir untuk bunuh diri.
“Makanya saya kaget kok bisa kejadiannya seperti itu,” pungkas Totok.
Jenazah almarhum dimakamkan di TPU Sigentong yanh terletak tidak jauh dari rumahnya. Pemakanan dilakukan siang tadi sekitar pkl. 11.00 WIB sebelum shalat jum'at.
Teman - teman korban dari universitas hadir dalam acara pemakaman tersebut, mereka berombongan datang dari solo untuk mengantarkan Guntur ke tempat peristirahatan yang terakhir.
Sumber : Solopos
Sumber : Solopos
0 comments:
Post a Comment