Akibat Diteriaki Virus Corona, Mayat Diindramayu Tidak Ada Yang Berani Evakuasi

INIKECE - Akibat dari penyebaran virus corona tersebut banyak sekali menjadi orang ketakutan dan lebih memilih untuk menjaga diri dan jauhi orang-orang terlebih dahulu. Banyak orang sekarang lebih memilih dirumah saja.

Keajaiban Bumi Yang Belum Terpecahkan Hingga Sampai Sekarang, Menjadi Misteri Bumi

INIKECE - Bumi selalu memiliki keajaiban, hingga fenomena alam yang luar biasa, sampai ada suatu tempat dimana tidak dapat diteliti keajaiban bumi tersebut dikarena masih menjadi misteri teka-teki bagi para ilmuan.

Cerita Power Girl! Pesona Sang Gadis Jagoan

INIKECE - Suara gaduh dan teriakan terdengar dari ruangan penuh matras dengan tulisan Ruang Latihan Judo itu. Terlihat seorang gadis dengan rambut kuncir kuda sedang bergulat dengan lelaki yang memiliki ukuran tubuh sedikit lebih besar darinya.

Ramalan April Hari Ini Berdasarkan Zodiak, Simak Yuk!

INIKECE - Diakhir pekan ini, ramalan zodiak hari ini meminta Scorpio dan Aquarius untuk lebih peka terhadap pasangan jika tidak ingin hubungan menjadi buruk. Sementara itu, Virgo diharapkan lebih waspada karena berisiko terkan alergi. .

Romance Remaja! So I Love My Ex - Dia Bukan Lagi Si Cungkring, Part 2

INIKECE - Aluna menarik dan membuang napasnya. Ia memalingkan wajah saat melihat keberadaan Zello. Oke, Aluna memang tahu Zello kuliah di tempat yang sama dengannya, tetapi dia tidak pernah tahu bahwa Zelo ada di Fakultas Ekonomi.

Novel Yang Mesti Di Baca, Dengan Latar Perang Dunia II Yang Bersejarah

Novel Yang Mesti Di Baca, Dengan Latar Perang Dunia II Yang Bersejarah

INIKECE - Membaca dan pelajari kembali hal-hal yang bersejarah yang pernah terjadi di dunia ini. Novel yang mengunkit kembali latar berlakang Perang Dunia II yang pernah terjadi di Dunia. Memiliki naratif yang bisa menjadi media belajar yang efektif apalagi dibalut dalam cerita yang kece.

Sejarah Perang Dunia II yang fenomenal ini, mesti dibaca yang telah tersusun rapih pada novel-novel berikut ini,

1.  Novel The Book Thief


Novel yang laris dari hasil karya Markus Zusak yang dirilis tahun 2005. Dengan menggunakan sudut pandang 'Death' alias malaikat pencabut nyawa, Zusak menceritakan kisah seorang gadis Jerman bernama Liesel yang terpaksa mengungsi di rumah salah satu kerabat ayahnya.

Ini karena orang tua Liesel tergabung dalam kelompok komunis yang juga disasar Nazi. Disana, ia tak sendiri. Ada satu pemuda yang bersembunyi di rumah itu dan parahnya ia seorang Yahudi.

Novel ini sudah difilmkan pada tahun 2013 dengan judul yang sama, meskipun tetap belum bisa mengalahkan sensasi membaca novelnya.

2. Novel All The Light We Cannot See


Novel karya Anthony Doerr yang menggunakan sudut pandang dua anak muda yang berasal dari Perancis dan Jerman. Dua kubu yang berseberangan, tetapi pada akhirnya tak sengaja saling membantu meskipun pertemuan mereka sangat singkat.

Novel ini cukup tebal, tetapi tak membuat pembaca bosan. Rangkaian kata-kata dan deskripsi latar Doerr sangat detil dan menarik.

Novel yang dirilis tahun 2014 ini termasuk salah satu best-seller dan selalu direkomendasikan banyak kritikus untuk dibaca.


3. Novel Salt to The Sea


Novel ini merupakan buku kedua karya penulis asal Lithuania, Ruta Sepetys setelah kesuksesan novel debutnya yang berjudul 'Between Shades of Grey'. Kali ini ia mengambil kisah orang-orang Jerman dan Lithuania yang terjebak di Prussia atau yang kini dikenal sebagai Kaliningrad.

Saat itu, Prussia sudah mulai diduduki tentara Uni Soviet yang tak kenal ampun dan memaksa penduduk untuk segera pergi. Dalam novelnya, Seperti menggunakan tiga sudut pandang yaitu Florian, Joana, dan Emilia. Menegangkan dan penuh plot twist yang mengentuk rasa kemanusiaan kita.

4. Novel The Nightingale


Kristin Hannah, sang penulis menggunakan dua tokoh perempuan untuk mengisahkan dinamika perjuangan masyarakat sipil di Prancis selama Perang Dunia II.

Tokoh pertama adalah Vianne, seorang perempuan muda yang ditinggalkan sang suami yang pergi berperang. Ia tak menyangka bahwa tentara Nazi mencapai desa dan mengokupasi rumah-rumah penduduk, termasuk rumahnya.

Sementara, di tengah Paris, adik Vianne, Isabelle yang masih cukup muda nekad bergabung dengan kelompok Resistance dan ikut dalam perjuangan mengusir Nazi dari Prancis. Novel ini banyak dipuji karena menggambarkan peran wanita dalam peperangan yang tak kalah dinamis dan penting dari peran laki-laki.

5. Novel Catch-22




Salah satu novel laris yang berlatar Perang Dunia II ini merupakan karya Joseph Heller. Mengisahkan perjuangan sekelompok pasukan Angkatan Udara Amerika Serikat di bawah pimpinan Kapten John Yossarian.

Mereka harus bertahan di sebuah pulau terpencil bernama Pianosa, di Barat Italia sambil menunggu aba-aba dari pusat. Namun, selama disana mereka justru harus berjuang dengan minimnya fasilitas dan kondisi camp yang memprihatikan.

Novel ini punya alur lambat yang membuat pembacanya harus cukup telaten. Novel ini sudah pernah difilmkan, dan tahun ini dibuat versi miniseri oleh Hulu dengan George Clooney sebagai lakonnya.

6. Novel Rose Under Fire


Pesawat Rose Justice jatuh saat ia menjalankan tugasnya sebagai salah satu pilot Angkatan Udara Amerika Serikat. Ia pun tertangkap dan harus menjalani masa tahanan sebagai tawanan perang di sebuah kamp konsentrasi khusus wanita.

Cerita ini memang fiksi, tetapi merupakan penggambaran dan kumpulan kejadian nyata yang dialami banyak pejuang wanita di masa tersebut.

Novel ini merupakan novel sekuel dari 'Code Name Verity' yang juga menceritakan perjuangan seorang mata-mata Inggris yang tertangkap oleh Gestapo saat bertugas.

Meskipu ceritanya fiksi, novel-novel di atas mampu memberikan kita gambaran bagimana Perang Dunia II mempengaruhi kehidupan banyak orang, hampir di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Bisa jadi pelaharan berharga dan sekaligus pengingat kita untuk sellau bersyukur dan menghormati jasa serta pengorbanan pendahulu kita masa lalu.

Selalu Ada Rindu Yang Menyengat - Cerpen

Selalu Ada Rindu Yang Menyengat - Cerpen

INIKECE - Angin mempermainkan susunan rambut Bri sehingga menutupi pandangannya. Ia menyibak rambut sebahunya ke belakang. Sehelai daun kering yang jatuh di rambutnya ia tepis perlahan. Kemarau tahun ini memang lebih panjang dari biasanya, membuat daun-daun kering berserakan memenuhi halaman depan perpustakaan sampai pelataran parkir depan kampus.

Bri memutar langkahnya menuju taman di kantin belakang. Pandangannya tertuju pada satu arah, sudut kantin tempat ia melihat sosoknya. Benar saja, dia sudah ada di sana, asyik mengaduk minumannya dengan sendok plastik. Tangan kanannya segera melambai begitu melihat Bri.

Seperti berjalan di awan. Mungkin itu kalimat yang tepat untuk mengungkapkan apa yang Bri rasakan saat berjalan menghampirinya. Sulit sekali meredam gemuruh di hatinya. Sebenarnya, sudah berulang kali Bri mencoba mengabaikan perasaan hatinya setiap kali mereka bertemu. Bahkan, terlalu sering ia menghindari pertemuan dengannya. 

Silanya, setiap kali melakukannya, ia sendiri yang tersiksa oleh perasaannya. 

"Senang melihatmu. Aku kira kamu tidak menerima pesanku," sambutnya hangat dengan mata berpijar.

Bri membalasnya dengan senyum tipis. Ia sibuk meredam riak di dada.

"Kamu baik-baik saja? Hampir dua minggu aku tidak melihatmu di kampus. Teman-teman di sanggar pun menanyakanmu. Kamu selalu saja menghilang tanpa kabar," cecar Bri.

"Kamu merindukanku?"

"Bukan begitu, maksudku..."

"Aku mengerti, mana mungkin kamu merindukanku, meskipun aku mengharapkannya." ujarnya tanpa menhapus senyum tipis di bibirnya.

Bri menghela napas, memainkan jemarinya. Ia merasa tidak enak hati. Apa susahnya bila ia mengakuinya? Ia memang merindukan Ezra, sosok yang akhir-akhir ini membuat pikiran dan angannya mengembara jauh. Sejak pertemuan pertama mereka di sanggar Mas Gigih.

"Aku pesankan makan siang, ya? Aku tahu kamu belum makan siang. Aku sengaja menunggumu agar bisa makan siang bersama."

"Sejam lagi aku ada kuliah. Bagaimana bila semangkuk bakso?"

Ezra tersenyum dan mengangguk. Menatap lekat gadis yang kini duduk di hadapannya. Saat ini, perasaan sudah mengenal Bri begitu lama membungkus hangat hatinya. Dia tidak berusaha menghindar ketika tatapan mereka bertemu. Lain dengan Bri yang buru-buru mengalihkan tatapannya ke seberang jalan. Ezra cuma bisa mendesah.

"Dua bulan ke depan, kemungkinan aku agak sibuk. Mungkin aku akan jarang muncul di sanggar."

Bri menghentikan suapannya. Menatap Ezra sekilas tanpa kata, kemudian melanjutkan suapannya.

"Aku ikut pelaynan mengajak di GKI. Aku tidak mengganggumu bila sesekalu meneleponmu, kan?" Ezra menatapnya dalam.

"Sejak kapan menelepon harus izin dulu?" Bri balik bertanya hanya untuk menutupi kecanggungannya.

"Hemmm, kata-kataku salah, ya? Maaf, aku memang tidak pandai bergaul dengan cewek. Teman-teman bilang aku membosankan dan kaku," suaranya lemah, nyaris tak terdengar, tetapi bibirnya tetap mengukir senyum tipis.

Refleks Bri menggelengkan kepalanya dengan perasaan tidak nyaman.

"Aku tidak pernah berpikir begitu. Kamu selalu membuatku terpojok."

"Aku salah lagi, kan?"

"Ezra... aku akan membencimu kalau kamu terus mengolokku," Bri mendaratkan cubitannya di lengan Ezra.

Ezra tertawa tanpa suara. Sulit memungkiri ketertarikannya pada Bri. Yang masih membuatnya cemas dan gelisah, apa Bri memiliki perasaan yang sama? Mengingat, betapa perbedaan terasa mengurai jarak.

"Oya, bukankah kamu masih ada kuliah?"

Bri melirik jam di ponselnya.

"Kamu enggak ada kuliah lagi?" tanyanya sembari menatap Ezra serius.

"Ku;iah terakhirku jam sebelas tadi. Dari sini aku akna langsung ke sanggar. Ada pesanan lukisan yang harus aku selesaikan," jawab Ezra. Entah mengapa, ia selalu ingin memberitahukan semua kegiatannya pada gadis itu. Ini melenceng dari kebiasaannya.

“Aku duluan, ya. Salam untuk Mas Gigih dan anak-anak sanggar,” pamit Bri seraya melangkah meninggalkan Ezra yang mengantar kepergiannya dengan pandangan resah.

====

Bri menutup mulutnya dengan kedua telapak tangan. Sulit sekali menahan matanya yang terasa berat dan perih menahan kantuk. Kuliah kali ini terasa membosankan dan lama. Ia menggeliat.

“Semalam kamu tidur jam berapa?” bisik Wanda seraya menyikut lengan Bri.

“Hampir tengah malam,” jawab Bri lirih.

“Katakan padaku, siapa dia?” goda Wanda.

“Aku tidak mengerti maksudmu,” Bri melirik Wanda dengan ekor matanya.

“Tentu saja cowok si pencuri hatimu.”

“Ngaco! Kamu sok tahu dan selalu mau tahu,” Bri mencibir, sebal.

“Loh,  kukira kamu ada hubungan khusus dengan Ezra, anak Ekonomi yang jago melukis dan belakangan ini sering sekali kulihat nongkrong di depan senat Fakultas Sastra,” seloroh Wanda tanpa perasaan. Ia mengerlingkan matanya.

Bri mendelik, lalu memutar kepalanya dan berlagak serius mendengarkan kuliah Pak Gondo. Sementara angannya ia biarkan mengembara jauh; melintasi ruang dan waktu. Bri merasa hati dan pikirannya sulit sekali ia kendalikan. Antara hati dan pikiran tidak sejalan. Setiap kali ia memungkiri perasaannya dan mengabaikan gemuruh halus di hatinya, ia merasa sulit bernapas. Begitu menyiksa dan menyesakkan dada.

Ezra terlalu biasa, terlalu sederhana. Ia begitu tenang dan tidak banyak bicara. Cowok itu lebih suka mendengar dan berbicara dengan matanya. Impian Bri tentang sosok tambatan hati tidak ada pada Ezra. Jadi, apa yang ia rasakan terhadap Ezra bukan cinta. Selalu itu kesimpulan akhir Bri tentang perasaan hatinya.

“Kamu masih mau di sini? Kuliah sudah selesai, Non.”

“Apa?” Bri tersentak, gelagapan. Matanya mengerjap, mengedarkkan pandangannya ke sekeliling.

“Kamu banyak melamun sekarang. Kuharap bukan dia yang membuatmu seperti ini.”

“Siapa? Oh … tentu saja bukan Ezra.

“Nah, ternyata dia,” Wanda tergelak senang.

“Aku rasa kamu menyukainya.”

“Siapa? Oh, maksudmu …. Dia terlalu jauh dari kriteriaku,” desah Bri gamang dengan pikiran mengawang.

“Kadang kita jatuh cinta dengan orang yang tidak kita harapkan.”

“Aku tidak jatuh cinta,” sangkal Bri dengan nada lemah, ragu.

Wanda hanya mengangkat bahunya. Berdebat dengan orang yang bersikeras menyangkal perasaannya sendiri percuma. Perjalanan waktu yang akan membuktikannya.

Bri menghela napasnya. Masih lekat di mata dan pikirannya, bagaimana ia menghindari pertemuan  yang sudah mereka  sepakati dengan menyelinap diam-diam tatkala melihat sosoknya berdiri di dekat pilar beton Fakultas Ekonomi. Seharusnya, ia menghampiri cowok itu dan pergi ke sanggar bersama sesuai janji. Namun, entah apa yang membuat Bri dengan cepat memutar tubuhnya ke kanan dan berlindung di antara lalu-lalang mahasiswa, lalu bergegas pergi menghindari pertemuannya dengan Ezra. Sesuatu yang kemudian ia sesali dan mengganggu pikirannya.

Setelah hari itu Bri tidak pernah melihat Ezra lagi. Hampir dua minggu,  tidak ada lagi pesan, telepon, atau kabar apa pun darinya yang bisa mengusir resah di hatinya. Celakanya, Bri tidak punya keberanian untuk menghubungi atau menanyakan kabarnya. Ada perasaan segan atau tepatnya gengsi yang membuatnya bertahan dalam kegelisahan. Tanpa sadar, desahan panjang terlepas dari mulutnya.

“Kamu pasti merindukannya. Karena merindukannya kamu tidak bisa berhenti memikirkannya,” Wanda berujar prihatin melihat sikap Bri yang gelisah dan lesu.

Bri tidak bereaksi. Melirik Wanda sekilas, kemudian kembali melempar pandangannya ke luar. Anehnya, ia berharap melihat sosok Ezra di sana. Sosok yang hampir dua minggu ini mengukir alam lamunannya. Semakin kuat ia berusaha mengabaikan perasaannya, semakin sering bayang Ezra menyelinap di pelupuk matanya. Gelisahnya semakin menumpuk. Tanpa ia sadari, ia telah menabung asa pada sosok sederhana itu. Dalam dirinya seakan ada dorongan yang hebat untuk selalu memikirkan Ezra. Bri merasa sangat tertekan. Wanda benar, ia telah jatuh pada cowok itu.

“Oya, aku dapat titipan pesan dari Bayu. Mas Gigih menyuruhmu ke sanggar. Ezra menitipkan sesuatu untukmu.”

Refleks Bri memutar kepalanya, menatap Wanda dengan sorot berbinar.

Wanda tersenyum tipis. Segigih apa pun Bri menyangkal, sikap dan binar di matanya tidak bisa menutupi perasaan hatinya. Kita tidak selalu bisa menuntut kesempurnaan dari orang yang kita cintai, tetapi cinta itu sendiri yang membuatnya sempurna.


====

Bau cat minyak seketika menyambut kedatangan Bri ketika ia menjejakkan kakinya di ambang pintu sanggar. Mas Gigih langsung berdiri menyambutnya.

“Lama tidak kemari, apa kabar?”

“Baik, aku ….”

“Mau ambil titipan dari Ezra, ‘kan?” sela Mas Gigih dengan senyum penuh arti.

“Maaf, aku telat memberikannya karena ada pesanan lukisan yang harus aku selesaikan. Jangan bilang Ezra kalau aku terlambat memberikannya padamu. Kalau ia tahu, aku pasti dibunuhnya,” selorohnya dengan tawa lepas.

 “Aku hampir enggak percaya orang kaku dan membosankan seperti dia tertarik dengan cewek,” komentar Mas Gigih seraya menyerahkan sebuah bungkusan besar. Dari bungkusnya saja Bri sudah bisa menebak.

“Aku pernah melihat dia melukismu. Rupanya kamu gadis yang telah membuatnya jatuh cinta,” Mas Gigih menatap Bri lekat, membuat gadis itu tersipu.

“Ia orang yang sulit tertarik dan jatuh cinta. Buat orang seperti Ezra yang harus bertahan hidup agar bisa membiayai kuliah dan hidupnya sehari-hari, cinta itu sangat berlebihan dan memberatkan.”

Kata-kata Mas Gigih membuat hati dan mata Bri terasa menghangat. Kata-kata itu membekas dalam di sanubarinya. Sebersit rasa sesal dan bersalah menyergapnya. Selama ini ia selalu menghindar dan takut dengan perasaannya sendiri. Pasti menyakitkan bagi Ezra bila ia tahu bahwa selama ini ia selalu berusaha menghindarinya.

“Hampir dua minggu aku tidak melihatnya. Ia pun tidak pernah menghubungiku,” Bri tak mampu menyembunyikan rasa kecewanya.

“Ia pulang ke Magelang. Ayahnya meninggal karena sakit.”

====

Bri mempercepat langkah kakinya. Seandainya tidak malu, Bri ingin berlari sekencang-kencangnya. Menerobos lalu-lalang mahasiswa yang baru ke luar dari ruang kuliah, menerobos pelataran parkir, lalu menyeberang jalan menuju taman belakang perpustakaan pusat. Sayangnya, semua itu hanya ada di angan dan pikirannya saja. Nyatanya, kaki dan hasrat di hatinya tidak mau bekerja sama.

Begitu Bri membaca pesan WhatsApp-nya, pikiran, hati, dan sikapnya sudah tidak berjalan dengan semestinya. Perasaannya begitu meluap dan rasanya hampir tak tertahankan sampai mukanya pun ikut memanas. Semakin mendekati tempat yang ia tuju, degupan di jantungnya semakin cepat berpacu, apalagi saat sosoknya tertangkap pandangan matanya. Bri mengerjap,  berusaha meredam gemuruh di hatinya tatkala Ezra melambai dan tersenyum.

“Terima kasih karena kamu mau datang,” ujarnya begitu Bri tiba di hadapannya.

Bri tak mampu berkata-kata, menatap lekat wajah Ezra. Ia merasa tidak punya kekuatan untuk menjauh dari Ezra.

“Mengapa tidak menghubungi dan mengabariku? Aku mencemaskanmu,” semburnya sewot. Aneh, seketika perasaannya begitu ringan dan lapang.

“Jadi, kamu mulai merindukanku, ya? Tahu begitu aku akan sering meninggalkanmu dan tidak menghubungimu.”

Bri mendelik. Bagaimana bisa Ezra mempermainkan perasaannya? Apa ia tidak tahu, ia telah membuat hati dan pikirannya mau meledak?

“Kamu sengaja menguji dan mempermainkan perasaanku, ‘kan?”

“Jadi, kamu sekarang sedikit menyukaiku, ya?” tanyanya konyol.

Bri menghela napasnya.

“Tidak, aku sangat menyukaimu,” tegasnya.

“Kamu seperti hama yang ingin kubasmi sampai habis, tapi selalu saja datang lagi.”

Ezra tertawa tanpa suara. Sorot matanya yang teduh selalu mampu melumpuhkan perasaan Bri.

“Haruskah kita berkencan?” Ia menatap Bri lekat, tanpa berkedip, membuat ombak seketika bergulung di dada gadis itu.

“Kamu baru terima honor mengajarmu?”

“Apakah kamu akan menolak karenanya?”

“Aku sudah jatuh ke tanganmu, tidak seharusnya kamu meragukan perasaanku.”

Ezra tersenyum tipis. Menyapu wajah Bri dengan tatapan lembut.

“Terima kasih karena menerimaku apa adanya,” Ezra meraih tangan Bri dan meremasnya lembut.

“Aku memilihmu karena denganmu aku merasa jadi lebih baik,” Bri berujar dengan suara halus. Bodoh, bila ia bersikeras berpura-pura tidak mencintai Ezra, sama saja dengan hidup tanpa udara. Bri tidak bisa menutup hatinya dari apa yang ia rasakan. Ia bisa menutup matanya dari apa yang tidak ingin ia lihat. Ia juga bisa menutup telinganya dari apa yang tidak ingin ia dengar. Namun, ia memilih untuk membuka hatinya untuk seseorang yang biasa, tapi mampu membuat perasaannya menjadi luar biasa.

Cari Tau Yuk! Kenapa Bahasa Inggris Menjadi Bahasa "Internasional"?

Cari Tau Yuk! Kenapa Bahasa Inggris Menjadi Bahasa "Internasional"?

INIKECE - Yang diketahui bahwa penggunaan Bahasa Inggris sudah sangat mendunia. Penggunaan bahasa yang satu ini. Bahkan kita mengenal bahasa Jaksel, yang dipake untuk campuran lagi berkomunasi, atau buat update status di sosial media.

Bahkan bukan cuma begitu saja, Bahasa Inggris juga dipajang di papan iklan, mau jalan-jalan, buat kerja atau sekolah juga dibiasain memakai Bahasa Inggris.


Meskipun itu bukan bahasa pertama kita, tapi aneh rasanya kalau sekarang nggak bisa pakai Bahasa Inggris. Tapi, kenapa yang Bahasa Inggris bisa menjadi bahasa internasional? Kenapa bukan Bahasa Indonesia, Jawa, atau Minang saja?

 * Dimana dan Kapan Saja, Selalu Ada Penggunaan Bahasa Inggris


Memang, kalau di hidup era sekarang, kita udah dibiasain buat memakai Bahasa Inggris. Tapi, ternyata bukan cuma kita saja, tapi ada sekitar 100 negara di dunia, kini mengakui Bahasa Inggris, sebagai bahasa utama atau kedua di negaranya. 

Bahasa ini dipakai buat sistem pemerintahan, buat ngebisnis, sekolah, dan jalan-jalan, bahkan sampai buat hiburan seperti musik, film, serial televisi yang menggunakan bahasa Inggris.

Oleh karenanya, banyak dari kita kemudian belajar Bahasa Inggris agar bisa mengerti pembicaraan banyak orang di dunia. Yes, English is a must. Begitulah kira-kira, tapi kenapa ya harus Bahasa Inggris


Sebenarnya, banyak bahasa lain yang dipakai misalnya Mandarin atau Bahasa Perancis. Cuma kedua bahasa ini cuma di pakai secara resmi hanya untuk kebutuhan tertentu saja.

Berbeda dengan Bahasa Inggris yang dipakai hampir diseluruh bidang kehidupan, terutama ekonomi dan politik. Punya bahasa global ini membawa keuntungan. Yang dimana terpilih Bahasa Inggris dan ini sudah berlangsung lama.


Jika ditelisik dari sejarahnya, sejak zaman Romawi Kuno, kita telah menyadari diperlukannya satu bahasa umum yang bisa dimengerti oleh banyak orang atau disebt sebagai Lingua Franca.

Dalam sejarahnya sendiri, Lingua Franca, sempat berganti-ganti tiap masanya. Begitu juga dengan Bahasa Inggris yang memiliki sejarah cukup panjang uintuk menjadi Lingua Franca.


 * Bahasa Inggris = Bahasa Internasional


Menjadi Bahasa International, ternyata mempunyai perjalanan yang cukup panjang. Pendeknya, dua faktor besar mempengaruhi bagimana bahasa Inggris bisa menjadi bahasa "Internasioanl" yang pertama adalah kolonialisasi Inggris dan kedua adala globalisasi.

Pertama, Kolonialisasi yang dilakukan oleh Inggris. Setelah era revolusi industri, Kerjaan Inggris menjadi negara dengan teknologi dan militer paling maju di dunia. Keadaan ini membuat Inggris menjadi negara dengan jumlah wilayah jajahan terluas dan menjadikan bahasanya paling banyak digunakan di dunia.


Faktor yang tidak hanya dari negara Inggris saja, tetapi awal pada abad ke 20, negara berbahasa Inggris lain, yaitu Amerika Serikat, muncul sebagai negara dengan kekuatan ekonomi terbesar di dunia. Singkatnya, kekuatan ekonomi Amerika Serikat yang sangat besar.

Memaksa negara-negara lain di dunia, untuk menggunakan Dollar dan tentunya berkomunikasi dalam Bahasa Inggris. Dan para perusahaan pun menggunakan Bahasa Inggris sebagai bahasa resmi dalam dunia bisnis. Pendeknya, kekuatan Amerika Serikat ini jadi faktor kedua kenapa Bahasa Inggris jadi Bahasa Internasional. Perlu diinginat juga, kalau Amerika Serikat juga bagian dari koloni Inggris, so negara ini juga memakai Bahasa Inggris.

Fenomena Globalisasi juga ikut memperkokoh posisi Bahasa Inggris sebagai bahasa Internasional. Pada era globalisasi, banyak perusahaan dan media asing, terutama dari Amerika Serikat, mendirikan kantornya di negara lain. Akibatnya, banyak dari kita yang belajar bahasa Inggris agar bisa diterima bekerja di perusahaan asing tersebut, yang tentunya menjanjikan gaji yang cukup besar.


Selain itu, siaran media asing berbahasa Inggris yang makin sering kita dengar dan lihat membuat kita ikut terbiasa menggunakan Bahasa Inggris. Nggak cuma di dunia bisnis dan media aja, Bahasa Inggris juga digunakan dalam dunia perjalanan seperti penerbangan, serta sains dan teknologi. Banyak buku-buku atau bahan ilmiah yang ngengunain Bahasa Inggris.

Selain itu, Bahasa Inggris juga dipakai sebagai bahasa resmi oleh organisasi Internasional, seperti Unesco, Unicef, dan lain-lain. Meskipun, ada bahasa resmi lain seperti Mandarin atau Perancis.

Namun, bahasa Inggris jadi bahasa resmi utama. Jadi, gampangnya, Bahasa Inggris bisa 'menembus' batasan-batasan negara. Bahkan, kalau mau ada kerja sama antar negara, pasti diskusinya pakai Bahasa Inggris.

 * Mengapa Bahasa Inggris?

Bahasa Inggris diprediksikan akan tetap menjadi Bahasa Internasional hingga berpuluh-puluhan tahun ke depan. Pada tahun 2050, India diprediksikan akan menjadi negara dengan populasi penduduk terbanyak di dunia, mengalahkan Republik Tiongkok. 

Hingga kini, India menjadi bahasa Hindi dan Inggris sebagai bahasa resmi negaranya. Akibatnya, pengaruh negara ini kedepannya akan ikut memperkuat Bahasa Inggris sebagai bahasa Internasional.

Pertanyaannya, mengapa Bahasa Inggris? Pendeknya, bahasanya cukup simpel. nggak ada aturan misalnya pembedaan kata berdasarkan gender, cara ngomongnya dan ngga pakai tanda baca yang ribet. Karena hal ini juga, ngebikin banyak negara akhirnya ikut memakai bahasa Inggris.

Penemuan Planet Baru! Astronom Dan Google Memaki Al Untuk Mencari 2 Planet Baru

Penemuan Planet Baru! Astronom Dan Google Memaki Al Untuk Mencari 2 Planet Baru

INIKECE - Sejumlah Astronom Universitas Texas AS bekerja sama dengan Google menemukan dua planet tersembunyi pada arsip teleskop ruang angkasa Kepler menggunakan teknologi Artificial Intelligence (Al) atau kecerdasan buatan.

Dilansir dari SpaceRef, untuk menemukan dua planet tersebut, tim astronom yang dipimpin oleh Anne Dattilo ini menciptakan algoritma yang dapat menyaring data dari teleskop Kepler.

Proses tersebut juga akan membantu para astronom untuk menemukan lebih banyak planet yang terlewatkan yang bersembunyi di data Kepler.

Dattilo menjelaskan bahwa proyek ini memerlukan algoritma baru karena data yang diambil selama misi Kepler K2 ini berbeda secara signifikan dari yang dikumpulkan selama misi Kepler berlangsung.

"Al akan membantu kita mencari data secara urut. Jika kita ingin mengetahui jumlah total planet, kita harus tahu berapa banyak planet yang kita temukan tetapi kita juga harus tahu berapa banyak planet yang kita lewatkan," kata salah satu astronom Universitas Texas, Andrew Vandeburg.

Astronom menamai kedua planet tersebut K2-293b dan K2-294b. Planet K2-293b mengorbit bintang selama 1.300 tahun cahaya di konstelasi Aquarius sedangkan K2-294b mengorbit bintang selama 1.230 tahun cahaya yang juga terletak di konstelasi Aquarius.


Sebelumnya, pada Oktober 2018 NASA telah memutuskan untuk menghentikan teleskop ruang angkasa Kepler K2 setelah 9 tahun berada di ruang angkasa untuk mengumpulkan data soal planet tersembunyi.

Kepler meninggalkan beberapa temuan penting salah satunya Kepler berhasil menemukan 2.600 planet di luar tata surya, beberapa diantaranya dapat menjadi tempat yang menjanjikan bagi kehidupan manusia.

"Sebagai misi berburu planet pertama NASA, Kepler telah melampaui semua harapan kami dan membuka jalan bagi eksplorasi dan pencarian kehidupan di tata surya," kata Associate Administrator Direktorat Misi Sains NASA, Thomas Zurbuchen dikutip NASA.

Analisi terbaru dari penemuan Kepler menyimpulkan bahwa 20 hingga 50 persen bintang yang terlihat di langit malam, cenderung memiliki planet yang kecil dan terletak di dalam zona layak huni.

Mengalahkan Harga Apartemen Mewah, Parfum Termahal Di Dunia!

Mengalahkan Harga Apartemen Mewah, Parfum Termahal Di Dunia!

INIKECE - Memiliki aroma yang harum untuk tubuh, Parfum seakan menjadi kebutuhan setiap orang untuk melengkapi penampilannya. Tak jarang orang memilih Parfum untuk memikat orang dengan keharuman di tubuhnya.

Namun, mulai dari Parfum dengan harga ratusan ribu hingga jutaan bakal kalah dengan Parfum yang satu ini. Shumukh, The Spirit of Dubai, diklaim sebagai Parfum termahal di dunia.

Untuk mendapatkan Parfum ini, orang harus merogoh kocek sebesar 1 juta poundsterling atau sekitar Rp 18 miliar. Barangkali uang ini setara dengan harga apartemen mewah atau bahkan sebuah rumah.

Parfum dikemas dalam sebuah botol kaca Murano Italia. Murano merupakan lokasi Italia yang terkenal akan seni kacanya. Botol terbuat dari campuran emas 24 karat, demikian pula dengan detailnya.

Melansir Standard, bagian atas botol terbuat dari 2.479,26 gram emas 18 karat, 5892,88 gram perak, dan lebih dari 3 ribu berlian, topaz, dan mutiara.

Sebotol Parfum ini dikemas dalam kotak hitam nan elegan. Pembeli Parfum akan mendapatkan dua remote control untuk menyesuaikan tinggi alas kulit yang bisa berputar dan menyala. Sedangkan yang lain untuk menyalakan penyemprot otamatis.

Botol mencerminkan warisan budaya Dubai dengan menempatkan patung emas dan simbol lain. Pada bagian atas terdapat elang Baz yang terbuat dari emas berhias 561 berlian untuk efek bulu. Mata elang terbuat dari berliam hitam dan paruh terbuat dari batu onyx.

Pada bagian tengah terdapat globe berdiameter 27,4 milimeter dari batu topaz biru Swiss dan dekorasi kuning dari emas. Globe disangga oleh emas putih, marmer Carrara Italia, dan penunjuk dimana Dubai berada dari berlian setengah karat.


* Aroma Pada Parfum

Parfum memiliki aroma amber, cendana, musk, kayu gaharu India, mawar Turki, patchouli, ylang-ylang, dan frankincense. Perlu waktu sekitar tiga tahun dan percobaan sebanyak lebih dari 400 kali untuk menemukan racikan yang sempurna.

Dengan aroma ini, parfum bisa digunakan oleh pria maupun wanita. Sekali semprot, Parfum bisa bertahan selama 12 jam.

Shumukh sejauh ini sudah memecahkan dua rekor dunia. Petama untuk Parfum dengan jumlah berlian paling banyak yang ada di botol. Kedua, produk parfum terhebat dengan penggunaan remote control.

Memiliki Kesan Tersendiri, 5 Kota Yang Berada Di Chili, Coba Kunjungi!

Memiliki Kesan Tersendiri, 5 Kota Yang Berada Di Chili, Coba Kunjungi! 

INIKECE - Jika berkunjung ke Chili ( Amerika Latin ) selalu memiliki punya kesan yang tersendiri. Negara dan tempat wisata seperti apa yang menarik untuk didatangi di kawasan tersebut. Tidak ada salahnya memasukkan Chili sebagai tujuan perjalanan.

Negara yang perdapuan budaya lokal dan alam yang menawan. Hal-hal ini yang menarik yang bisa kamu temukan kalau mengunjungi beberapa kota besarnya.

1. Santiago


Berada di suatu negara yang baru sekali kamu datangi, rasanya kurang lengkap kalau sampai melewatkan ibukotanya. 

Tipe kota kosmopilitan, nggak heran kalau kamu merasa nyaman dan bisa puas melihat sekeliling. Fasilitas transportasi umum pun sudah tersedia dengan baik, namun kamu wajib tahu jam-jam padat. Jangan lupa untuk mengunjungi National Museum of History, Plaza de Armas, Metropolitan Cathedral, dan Central Market untuk mencicipi makanan lokal.

2. Kota Valparaiso


Generasi muda yang suka dengan kesenian, jangan ragu buat datang ke kota ini. Berkendara sekitar satu setengah jam dari Santiago, kamu bisa menikmati kota pelabuhan ini.

Kalau kamu penggemar puisi dari Pablo Neruda mengunjungi La Sebastiana Museo de Pablo Neruda. Kamu wajib mencari infornasi terlebih dahulu, karena harga tiket masuk yang cukup mahal. Kota ini juga merupakan salah satu yang masuk dalam daftar UNIESCO World Heritage.


3. Kota Easter Island


Membutuhkan perjalanan udara sekitar 5 jam dari Chili. Bagi kamu yang tim laut dan pantai, bisa mengunjungi tempat ini, Anakena salah satunya. Aktivitas laut seperti menyelam dan menikmati pemandangan alam bisa didapatkan.

Selain itu, kamu bisa belajar sejarah mengenai tradisi masyarakat suku asli setempat. Rapa Nui, dan juga melihat patung-patung Moai. Kamu bisa menikmati alam, belajar pengetahuan baru, dan mencari ketenangan di pulau ini.

4. Kota Pucon


Ingin melakukan aktivitas luar ruangan dengan pemandangan danau yang indah dan sedang berada di Chili, Pucon menjadi jawabannya. Mulai dari mendaki, berseluncur salju, mendayung, arung jeram, hingga berkuda semua bisa kamu lakukan.

Aktivitas relaksasi juga ada. Kamu bisa mengunjungi pemandian air panas alami, Termas Geometricas yang berada di Panguipulli. Jangan ragu juga untuk mancoba cafe dengan makanan sehat dan kelas yoganya.

5. Kota San Pedro de Acatama


Bosan dengan pantai, gunung, dan pemandangan kota, kamu bisa pergi ke bagian utara Chili. Dengan pemandangan hamparan gurun yang mengelilingi, akan mendapatkan sensasi liburan baru. Memang seperti kosong dan nggak seru, tapi ada beberapa kegiatan yang wajib kamu coba. Kalau kamu punya keinginan untuk mengamati bintang-bintang secara jelas dan berada di Chili, ini bisa jadi saah satu referensi. Berkeliling di kota kecil ini juga nggak kalah seru.

Berkhasiat Dari Beras Hitam Yang Kaya Akan Segudang Antioksidan

Berkhasiat Dari Beras Hitam Yang Kaya Akan Segudang Antioksidan

INIKECE - Beras hitam telah dikonsumsi di wilayah Asia selama ribuan tahun. Beberapa daerah di Indonesia juga tercatat memiliki lahan tempat bercokolnya si padi hitam. Di tanah Sunda, varietas ini dikenal sebagai beras 'ningrat' lantaran dahulu kala, beras ini hanya bisa dikonsumsi oleh golongan kaum raja.

Warnanya hitam keunguan dengan rasa sedikit manis tanpa kandungan gula. Beras hitam dikenal sebagai jenis padi paling kaya akan antioksidan yang ampuh untuk melawan beragam jenis penyakit. Tak cuma itu, beras 'raja' ini juga memiliki sifat antiinflamasi, kaya serat, dan mampu menekan risiko diabetes serta jantung.

1. Kaya Antioksidan Untuk Melawan Ragam Penyakit

Warna hitam keunguan menjadi salah satu indikasi tingginya sifat antioksidan yang dimiliki. Studi menunjukkan, kandungan antosianin dari beras hitam menjadi yang tertinggi dibanding biji-bijian lain.

Antosianin memiliki kemampuan untuk mencegah berbagai penyakit. Situs kesehatan Dr. Axe mencatat, beberapa penelitian ilmiah juga pernah menemukan manfaat beras hitam untuk menekan risiko kanker, penyakit kardiovaskular, dan peradangan.

2. Melindungi Jantung

Studi menunjukkan, beras hitam mengurangi pembentukan plak aterosklerotik berbahay di arteri. Hal ini sangat penting untuk menjaga arteri tetap bersih dan mencegah gangguan jantung serta stroke.

3. Mendetoksifikasi Tubuh

Konsumsi beras hitam dipercaya dapat membantu detoksifikasi tubuh dan membersihkan hati dari penumpukan racun berbahaya.

Penelitian pada kelinci menemukan konsumsi beras hitam bermanfaat untuk mengurangi stres oksidatif.


Beras hitam kaya akan serat. Serat dalam beras hitam dapat membantu mencegah sembelit, kembung, dan gejala pencernaan lainnya.

Serat bersifat mengikat limbah dan racun dalam saluran pencernaan, membantu menariknya keluar dan berkontribusi pada fungsi usus.

5. Membantu Penurunan Berat Badan

Serat dalam beras hitam dapat membantu anda merasa kenyang dalam waktu yang lebih lama. Hal ini berpotensi membantu penurunan berat badan.

6. Menjaga Fungsi Otak

Banyak peneliti percaya bahwa stres oksidatif memiliki efek buruk pada fungsi kognitif. Karenanya, antioksidan seperti antosianin dapat bekerja untuk mengurangi stres oksidatif dan menjaga otak yang sehat.

Sebuah stufi yang dilakukan oleh sejumlah peneliti di Bulgaria menemukan antosianim berperan dalam meningkatkan fungsi belajar dan memori pada tikus.

Penelitian lain yang dilakukan pada 16 ribu orang dewasa menemukan bahwa konsumsi jangka panjang makanan kaya antosianin dapat memperlambat laju penurunan kognitif hingga 2,5 tahun.

7. Mengobati Asma

Antosianin yang ditemukan dalam beras hitam efektif dalam mengobati asma. Studi yang dilakukan di Korea menyebutkan bahwa antosianin dapat mengobati asma dengan mengurangi peradangan di saluran udara dan hipersekresi lendir yang terkait dengan gangguan pernapasan.

8. Menjaga Kesehatan Mata

Sebuah penelitian menyebutkan, antosianin yang diekstraksi dari beras hitam efektif dalam mencegah dan mengurangi kerusakan retina.

Drama Korea Yang Diadaptasi Dari Novel, Wajib Nonton!

Drama Korea Yang Diadaptasi Dari Novel, Wajib Nonton!

INIKECE -Bagi pecinta Drama Korea pasti suka sekali dengan Drama yang beradal dari negeri ginseng ini. Dari jalur cerita yang romantis, sedih, hingga peperangan. 

Tapi tahukan kamu, kalau ada beberapa Drama Korea yang diadaptasi dari sebuah novel, yang membuat Drama Korea tak kalah dalam dunia perfilman dari luar negeri. Korea juga mampu mengambil cerita dari novel dan dijadikan sebuah Drama yang membuat semua orang terpukau, apalagi di perankan oleh actor dan actris yang tampan dan cantik.

 1. Drama Korea, Sungkyunkwan Scandal


Drama yang ber-genre historikal ini menceritakan Kim Yoo Hee yang diperankan oleh Park Min Young, yang menyamar sebagai pria dan bekerja di sebuah toko buku.

Selain dibintangi oleh Park Min Young dan Yoo Chun, drama ini juga dibintangi oleh Song Joong Ki dan Yoo Ah In. Drama ini berhasil meraih rating yang cukup tinggi. Namun, siapa sangka kalau drama ini diadaptasi dari novel yang berjudul The Lives of Sungkyunkwan Confucian Scholars karya Jung Eun Gwol.

 2. Drama Korea, The Moon Embracing The Sun


Drama yang dibintangi oleh Han Ga In dan Kim Soo Hyun ini diadaptasi dari novel karya Jung Eun Gwol. Drama ini menceritakan tantang Lee Hwon yang diperankan Kim Soo Hyun, yang selalu memimpikan cinta pertamanya Heo Yeon Woo yang diperankan oleh Han Ga In.

Menggabungkan antara cerita cinta dengan teman sejarah, pemerintahan yang tidak adil, juga misteri pembunuhan. Drama ini sukses menjadi Best Drama Televison 2012 pada '48 Baeksang Arts Awards'.

 3. Drama Korea, Personal Taste


Novel karya Lee Se In yang berjudul Gaeinui Chwihyang yang terbit di tahun 2007. Novel ini adalah salah satu buku best sellerdi toko-toko buku Korea. Karena kepopulerannya, novel ini akhirnya dibuat versi dramanya yang diperankan oleh Lee Min Ho dan Son Ye Jin.

Personal Taste menceritakan tentang seorang cewek yang tidak percaya sama cowok normal karena sering disakiti. Lalu, seorang cowok yang diperankan oleh Lee Min Ho berpura-pura menjadi gay agar bisa dekat dengan cewek ini.

 4. Drama Korea, Cheonggam-dong Alice


Cheongdamdong Alice merupakan drama yang menceritakan tentang kehidupan Han Se Kyung yang diperankan Moon Geun Young, seorang lulusan terbaik di sekolah desainer terkemuka di Korea Selatan. 

Namun sayang bagi Han Se Kyung, tak ada perusahaan yang mau merekrutnya menjadi desainer. Bersama Park Si Hoo, drama ini sukses mendapatkan rating yang cukup tinggi. Drama ini diangkat dari novel karya Ahn Jae Kyung yang berjudul Alice in Cheongdam-dong.

 5. Drama Korea, My Name is Kim Soon


Drama ini menceritakan kisah Kim Sam Soon, cewek berumur 30 tahun yang masih berstatus single yang diperankan oleh Kim Sun Ah. 

Sam Soon berharap punya kisah cinta yang manis. Hingga pada suatu hari Sam Soon dapat tawaran pekerjaan di restaurant Perancis milik Hyeon Jin Heon yang diperankan oleh Hyun Bin. Drama ini berhasil meraih rating yang cukup tinggi. Drama ini diangkat dari salah satu novel best seller karya Ji Su Hyun yang berjudul My Lovely Kim Sam Soon.


 6. Drama Korea, Love in The Moonlight


Drama ini diadaptasi dari novel yang berjudul Moonlight Drawn by Clouds karya Yoon Yi Soo. Drama ini bercerita tentang kisah cinta antara pangeran mahkota Lee Yeong diperankan oleh Park Bo Gum dengan seorang kasim yang sebenarnya seorang perempuan bernama Hong Ra On diperankan oleh Kim Yoo Jung.

Selain itu, Park Bo Gum juga berkesempatan mengisi soundtrack yang berjudul My Person. Hebatnya, drama ini berhasil masuk ke 42 nominasi penghargaan dan memenangkan 19 piala di antaranya.

 7. Drama Korea, Moon Lovers Scarlet Heart Ryeo


Drama yang sangat populer di Korea ini ternyata diadaptasi dari novel yang ditulis oleh penulis Cina bernama Tong Hua. Dalam bahasa Cina, novel ini berjudul Bu Bu Jing Xi yang terbit secara online pada tahun 2005.

Perbedaanya novel dengan dramanya yakni jika di novel aslinya bercerita pada zaman Dinasti Qing di Cina, sedangkan di dramanya Moon Lovers, Scarlet Heart Ryeo ini bercerita pada zaman Dinasi Goryeo.

Drama ini bercerita tentang seorang gadis abad 21 yang secara tiba-tiba kembali ke zaman pemerintahan Goryeo dan hidup sebagai Hae Soo diperankan oleh IU yang merupakan wanita bangsawan dan sepupu daru istri Wang Wook yang diperankan oleh Kang Ha Neul, salah satu pangeran pada zaman tersebut. Drama ini dibintangi oleh aktor-aktor ganteng seperti Lee Jun Ki, Baekhyun EXO, Nam Joo Hyuk, Ji Soo, Hong Jong Hyung dan masih banyak lagi.

 8. Drama Korea, The King in Love


Drama ini diadaptasi dari novel berjudul The King Loves yang ditulis oleh Kim Yi Ryung. The King in Love bercerita tentang pangeran Wang Won diperankan oleh Im Si Wan yang bersahabat dengan Wang Rin diperankan oleh Hong Jong Hyung yang kemudian sama-sama jatuh cinta kepada putri dari seorang menteri kerajaan yaitu Eun San diperankan oleh Yoona SNSD.

Dalam drama ini Si Wan juga berkontribusi dalam mengisi soundtrack lagu berjudul My Heart.

Tempat Makan Atau Restoran Unik Yang Ada Di Seluruh Dunia, Wajib Kunjungi!

Tempat Makan Atau Restoran Unik Yang Ada Di Seluruh Dunia, Wajib Kunjungi!

INIKECE - Hal yang pertama yang paling disorotin banyak orang adalah rasa makanan yang berbeda dari restoran yang mereka kunjungi. Selain itu, konsepnya yang unik jadi pertimbangan selanjutnya.

Konsep unik ini diciptakan supaya pengunjung bisa merasakan sensasi yang berbeda saat menyantap makanan yang disajikan. Contohnya seperti beberapa restoran berikut ini.

1. Restoran Bawah Laut

.

Salah satu restoran bawah laut yang bisa kamu kunjungi ada di Kepulauan Maladewa. 

Restoran bernama Anantara Kihavah ini mengajakmu menyantap makanan sembari ditemani hiu, kura-kura, dan beragam jenis ikan cantik lainnya.

2. Restoran Yang Ditemanin Dengan Jerapah


Restoran ini berada di dalam hotel bernama Giraffe Manoe. Lokasinya berada di Kota Nairobi, Kenya. 
Kamu bisa sambil memberi makan jerapah-jerapah yang jinak di sini.

3. Restoran Di Langit


Kalau kamu pencinta ketinggian, wajib banget mencoba restoran satu ini. Yap, restoran bernama Dinnet in The Sky yang berada di Dubai ini mengajak kamu makan di meja yang digantung di ketinggian 50 meter.


4. Restoran Dunia Virtual


Salah satu hotel termahal di dunia ini berada di Hard Hotel, Ibiza, Spanyol. Setiap pengunjung akan diajak menyantap menu sembari menikmati ruangan virtual. Ruangan ini akan mengajakmu serasa masuk ke dalam dunia fantasi dengan teknologi serba canggih.

5. Restoran Toilet


Salah satu restoran Taiwan menyuguhkan tempat makan seperti di dalam kamar mandi. Kursi yang disediakan adalah toilet duduk. Tak hanya itu, mangkuk saji yang digunakan pun bentuk toilet.

6. Restoran Di Ketinggian 3.842 mdpl


Aiguille du Midi merupakan restoran cantik yang berada di Pegunungan Alpen, Prancis. Lokasinya berada di ketinggian 3.842 meter di atas permukaan laut. Sembari makan, kamu bisa menyaksikan pemandangan yang memesona.

7. Restoran Di Bawah Air Terjun


Lokasinya berada di Villa Escudero Resort, Kota San Pablo, Filipina. Uniknya, restoran ini terletak dibawah air terjun. Pengunjung akan diajak makan sambil menikmati aliran air terjun di jarak yang sangat dekat.

8. Restoran Rumah Sakit Penjara


Alcazar E.R. merupakan restoran yang berada di Kota Tokyo, Jepang. Restoran ini menawarkan sensasi makan di dalam rumah sakit penjara.

Pengunjung akan makan di dalam sel, dengan lampu yang redup, dan pelayan yang menggunakan pakaian medis. Tak hanya itu, pengunjung juga akan diborgol tangannya saat makan.

Terkesan Cantik Dan Kokoh, Mulai Dari Interior dan Eksterior Dari Desain Beberapa Pintu

Terkesan Cantik Dan Kokoh, Mulai Dari Interior dan Eksterior Dari Desain Beberapa Pintu

INIKECE - Pintu merupakan salah satu elemen yang cukup penting. Baik sebagai entrance ke dalam hunian maupun sirkulasi antar ruang di dalam hunian tersebut. Seiring berkembangnya jaman dan teknologi, desain pintu juga ikut mengalami perkembangan.

Menciptakan pintu kini sudah sangat beragam dan bisa disesuaikan dengan keinginan dan selera. Mari dilihat beragam desain pintu berdasarkan bentuk, teknologi, serta material yang populer berikut ini,

1. Desain Pintu Klasik / Tradisional


Gaya desain pintu satu ini salah satu gaya desain pintu paling populer. Bentukan pintu jenis ini umumnya terdiri dari panel persegi dengan kombinasi yang variatif.

Terkadang dikombinasikan dengan kaca. Kebanyakan pintu dengan desain seperti ini menggunakan material kayu. Desain klasik seperti ini cocok untuk gaya hunian apa saja, terutama klasik. Namun, tidak perlu cocok untuk kamu yang ingin bukaan pintu yang besar.

2. Desain Pintu Ukir


Pintu ukir yang biasanya merupakan pekerjaan pengrajin ini merupakan pilihan tepat untuk menghadirkan kesan etnik pada hunian. Biasanya desain pintu seperti lebih cocok digunakan untuk villa atau resor karena kesan natural yang bisa diciptakannya.

Untuk memberikan tampilan yang maksimal, kombinasikan kehadiran pintu ukir ini dengan perabot rumah tangga ukir ataupun furnitur berbahan natural lainnya. Meski bisa memberikan kesan mewah, pintu ukir memerlukan waktu cukup lama untuk pengerjaanya dan tentu membutuhkan biaya yang lebih mahal daripada pintu pada umumnya.

3. Desain Pintu Modern Minimalis


Bersih, tidak banyak detail, dan menggunakan banyak elemen garis adalah sedikit ciri dari pintu modern minimalis. Soal material, desain pintu satu ini bisa menyesuaikan dengan berbagai material, mulai dari papan kayu, alumunium, hingga PVC.

Gaya seperti ini cocok dikombinasikan dengan berbagai perabotan modern untuk hunian dengan gaya minimalis hingga modern. Tapi, untuk kamu yang menginginkan rumah denagn kesan elegan dan mewah, pintu ini mungkin bukan pilihan yang tepat.

4. Desain Pintu Rustic


Desain pintu satu ini terinspirasi dari era awal perkembangan arsitektur. Dengan banyak elemen kayu yang menonjol juga metal, desain pintu ini sangat selaras untuk menghidupkan gaya industrial ataupun old fashioned pada hunian kamu.

Apalagi jika hunian memang banyak menggunakan perabot industri ataupun old fashioned interior. Selain sulit dicari, pengerjaan desain pintu rustic biasanya lebih sulit dan memakan waktu cukup lama karena memiliki banyak detail dan komponen pelengkap.

Namun, tentu usaha ini nggak akan sia-sia karena desain pintu seperti ini akan membuat hunian tampil beda dan menonjol.

5. Desain Pintu Lengkung


Pintu lengkung sebenarnya masuk dalam kategori desain pintu klasik/tradisional. Kebanyakan desain pintu seperti ini menggunakan material kayu, tapi nggak jarang kini orang-orang mulai memproduksinya dengan alumunium untuk mempermudah pengerjaannya.

Selain kesan klasik, desain pintu melengkung seperti ini juga bisa membuat kesan manis dan lembut pada hunian. Namun, kebanyakan pintu lengkung merupakan desain custom-made, yang artinya diperlukan waktu dan biaya lebih untuk mewujudkannya.


6. Desain Pintu Screen


Pintu screen merupakan pilihan tepat untuk kamu yang menginginkan desain hunian yang terbuka. Meskipun begitu, desain pintu seperti ini biasanya tidak digunakan sebagai pintu utama. Terkadang pintu screen juga masih ditambah lagi dengan pintu rumah lain yang lebih tertutup sehingga kamu tetap bisa mendapatkan privasi pada saat tertentu.

Karena terbuka, pintu screen bisa membuat pencahayaan dan sirkulasi udara jadi lebih baik. Pintu ini cocok untuk digunakan juga pada ruang-ruang yang bersifat publik namun minim bukaan.

7. Desain Pintu Geser


Desain pintu geser biasanya jadi pilihan untuk kamu yang ingin menghemat ruang. Kebanyakan desain pintu seperti ini ditemukan pada hunian bergaya modern karena tampilannya terlihat rapi.

Pintu geser sendiri bisa dibuat dengan gaya dan dengan material apa saja, mulai dari kaca hingga aluminium. Pintu ini juga bisa dimanfaatkan sebagai partisi ruangan untuk area yang mungkin pada saat tertentu perlu digunakan bersama sebagai satu ruang besar.

Meskipun begitu, yang perlu perhatikan dari penggunaan pintu geser adalah rel yang diperlukannya. Nggak cuma memerlukan usasha ekstra untuk bersih-bersih, kamu juga harus selalu memastikan rel dalam keadaan baik sehingga pintu tidak rentan macet dan sulit dibuka.

8. Desain Pintu Putar


Pivot door atau pintu putar sekilas terlihat serupa dengan desain pintu engsel. Hanya saja, bukaan pintu ini memutar dan bersumbu pada sisi atas dan bawah daun pintu. Desain pintu seperti ini biasanya digunakan untuk dijadikan sebagai pintu utama karena terkesan unik dan menarik.

Hanya saja, desain pintu memerlukan bukaan yang lebih besar daripada pintu pada umumnya dan juga lebih memakan lebih banyak ruang. Jadi, untuk hunian dengan luasan terbatas, desain pintu seperti ini tidak disarankan.

9. Desain Pintu Engsel


Jika kamu lebih suka gaya yang konvesional, desain pintu engsel selalu jadi pilihan paling mudah. Nggak hanya tersedia banyak di pasaran, pembuatan dan perawatan pintu jenis ini juga jauh lebih mudah.

Meski tidak sehemat ruang pintu geser, pintu engsel bisa menghemat ruang lebih daripada pintu putar. Untuk menghilangkan kesan konvensional dan mainstream, kamu bisa menggunakan desain dan material berkualitas.

10. Desain Pintu Lipat


Untuk kamu yang menyukai bukaan besar dan luas, desain pintu lipat bisa jadi pilihan selain pintu geser. Sama seperti pintu geser, pintu lipat juga bisa dimanfaatkan sebagai partisi pembatas antar ruang.

Namun, dibandingkan pintu geser, pintu lipat bisa memberikan bukaan yang lebih maksimal meskipun desain pintu ini membutuhkan area lebih karena daun pintu memerlukan ruang untuk bisa melipat menabrak perabotan ataupun karpet yang ada di dalam ruangan.

11. Desain Pintu Kayu


Kayu adalah material paling konvensional dalam desain pintu. Baik itu kayu olahan ataupun kayu yang masih alami dengan gurat-guratannya. Kayu sendiri termasuk material yang mudah didapat dan diolah sehingga nggak heran banyak dijadikan pilihan sebagai pintu.

Namun, salah satu kelemahan dari material ini adalah ketidaktahanannya terhadap serangan hama kutu sehingga membuat daya tahan serta usianya yang lebih singkat.

12. Desain Pintu Kaca


Material kaca yang dimanfaatkan sebagai daun pintu nggak cuma membuat pencahayaan jadi jauh lebih baik, tapi juga memberikan efek luas pada ruangan karena tidak memberikan batas visual. Nggak heran jika pintu kaca ini sering dijadikan pintu pemisah area shower kamar mandi yang umumnya memiliki ruang yang terbatas.

Untuk keamanan, pintu full kaca lebih baik digunakan sebagai pintu interior. Selain tampilannya yang rapi dan bersih, pintu kaca memberikan efek merah untuk hunian modern dan minimalis.

13. Desain Pintu Cermin


Selain pintu kaca, salah satu material pintu yang bisa memberikan efek luas pada ruangan adalah desain pintu menggunakan material cermin.

Berbeda dengan pintu kaca, menggunakan cermin sebagai finishing akhir daun pintu tetap menjaga area private dari ruang karena tidak tembus pkamung seperti pintu kaca. Pintu ini cocok sebagai pintu kamar mandi utama dan juga walk-in closet dimana nggak cuma memperluas suasana tapi juga bisa digunakan untuk bercermin.

14. Desain Pintu Alumunium


Terkenal sebagai mental ringan yang juga mudah diolah, ada banyak sekali produk bangunan yang kini menggunakan material ini, termasuk pintu. Aluminum tidak hanya digunakan sebagai frame pintu tetapi juga bisa dijadikan daun pintu.

Kemudahan pengolahanya membuat pintu alumunium memiliki banyak pilihan. Daya tahannya yang tinggi juga menjadikan desain pintu ini cocok untuk dijadikan pintu eksterior.

15. Desain Pintu PVC


PVC adalah Poly Vinyl Chloride yang sekilas terlihat seperti plastik. Selain untuk berbagai produk plastik umumnya seperti pipa, PKV juga sering digunakan untuk membuat pintu.

PVC mudah dan cepat diolah serta bisa didesain menyesuaikan keinginan mulai dari warna dan teksturnya. Satu lagi kelebihan dari desain pintu PVC adalah harganya yang terjangkau. Meski memiliki banyak pilihan rancangan, pintu PVC tidak memberikan kesan elegan, bahkan cenderung murah. Hal ini membuat pintu jenis ini biasanya digunakan sebagai pintu area-area servis saja.

16. Desain Pintu Flush


Pintu Flush adalah alternatif desain pintu dengan biaya rendah selain PVC. Biasanya pintu Flush hanya berupa tulangan kayu yang ditutupi multiplek. Finishing dari pintu jenis ini bisa bermacam-macam.

Mulai dari cat hingga HPL bertekstur. Meskipun harganya yang murah, pintu ini sangat ringat dan memiliki daya tahan rendah sehingga kurang cocok dijadikan sebagai pintu utama atau pintu yang berhubungan langsung dengan lingkungan luar.

17. Desain Pintu Metal / Besi


Besi dan bahan metal lainnya memang memiliki daya tahan tinggi sebagai material eksterior, termasuk untuk dijadikan pintu. Baik itu pintu berdaun solid ataupun pintu screen. Meskipun dari segi biaya pintu berbahan baku metal jauh lebih mahal, namun material ini bisa diolah untuk berbagai jenis dan gaya dengan mudah.

Itulah berbagai serba-serbi mengenai desain pintu. Tentunya kamu bisa bebas mengombinasikan antara desain, bukaan, dan material untuk menemukan desain pintu terbaik untuk hunian kamu.

Jangan lupa juga bahwa untuk menunjang desain interior, selaraskan gaya pintu dengan perabot yang ada didalam ruangan yang berbatasan langsung dengan pintu tersebut. Temukan berbagai perabotan dan pernak-pernik dekorasi interior paling pas untuk hunianmu.